
Artikel ini memberikan latihan soal dan pembahasan dari Sekolah Online Ruangguru untuk kelas 4 hingga 6 Sekolah Dasar (SD). Periode latihan soal ini berlaku mulai dari tanggal 30 Maret sampai 3 April 2020.
MATEMATIKA
TOPIK : PECAHAN
SUBTOPIK : PECAHAN SENILAI LEVEL : LOTS 1. Pecahan yang senilai dengan

adalah.. .
Jawaban: D Pembahasan: Pecahan senilai:

Jadi
TOPIK : PECAHAN
SUBTOPIK : BENTUK-BENTUK PECAHAN LEVEL : MOTS 2. Bentuk persen yang sesuai dari gambar di bawah adalah... .
- 55%
- 62,5%
- 75%
- 85,5%
Jawaban: C Pembahasan: Daerah yang diarsir: 6 Daerah keseluruhan: 8 Pecahan yang sesuai dengan gambar:

Bentuk persen:
TOPIK : PECAHAN
SUBTOPIK : OPERASI HITUNG PECAHAN LEVEL : HOTS 3. Andi diberi uang oleh ibu sebanyak Rp200.000,00 untuk membeli sepatu. Setelah membeli sepatu, ternyata uangnya masih sisa Rp20.000,00. Jika toko sepatu yang Andi kunjungi memberikan potongan sebesar 10%, harga sepatu mula-mula yang ia beli adalah... .
- Rp180.000,00
- Rp200.000,00
- Rp171.000,00
- Rp198.000,00
Jawaban: B Pembahasan: Harga sepatu yang Andi bayar = Rp200.000 – Rp20.000 = Rp180.000 Dia mendapat potongan 10% Setelah mendapat potongan maka dia membayar = 100% - 10% = 90% Jadi 90% dari harga sepatu mula-mula = Rp180.000 Jadi harga sepatu mula-mula =
TOPIK : PEMBULATAN DAN PENAKSIRAN
SUBTOPIK : PEMBULATAN BILANGAN CACAH LEVEL : MOTS 4. 16.165 jika dibulatkan ke ribuan terdekat adalah... .
- 16.000
- 16.200
- 17.000
- 20.000
Jawaban: A Pembahasan: 
16.165 lebih dekat ke 16.000 dibandingkan ke 17.000 jika dibulatkan ke ribuan terdekat. Jadi jawabannya A.
TOPIK : PEMBULATAN DAN PENAKSIRAN
SUBTOPIK : PENAKSIRAN BILANGAN CACAH LEVEL : MOTS 5. Hasil taksiran 184 + 52 - 58 adalah... .
- 150
- 170
- 180
- 200
Jawaban: C Pembahasan: 187 dibulatkan ke puluhan terdekat yaitu 190 52 dibulatkan ke puluhan terdekat yaitu 50 58 dibulatkan ke puluhan terdekat yaitu 60 Jadi, 190 + 50 - 60 = 240 - 60 = 180.
BAHASA INDONESIA
TOPIK : GAGASAN DALAM WACANA
SUBTOPIK : MENGENAL GAGASAN POKOK LEVEL : LOTS 1. Pernyataan yang menjadi inti pembahasan dan berisi kesimpulan dari sebuah paragraf adalah ….
- Gagasan pokok
- Gagasan penjelas
- Kalimat utama
- Kalimat penjelas
Jawaban:
A Pembahasan: Gagasan pokok merupakan pernyataan yang menjadi inti pembahasan dan berisi kesimpulan dari sebuah paragraf. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah A.
TOPIK : GAGASAN DALAM WACANA
SUBTOPIK : MENGENAL GAGASAN POKOK LEVEL : MOTS Perhatikan paragraf berikut ini! Embun adalah uap air yang mengalami proses pengembunan yaitu berubahnya gas menjadi cairan. Embun biasanya muncul di pagi hari, di sela-sela kaca jendela atau di balik daun. Embun biasa terjadi setelah hujan atau saat pagi hari. 2. Gagasan pokok paragraf di atas adalah ….
- Embun adalah uap air yang mengalami proses pengembunan.
- Embun biasanya muncul di pagi hari.
- Embun terdapat di sela-sela kaca jendela atau di balik daun.
- Embun biasa terjadi setelah hujan atau saat pagi hari.
Jawaban: A Pembahasan: Gagasan pokok atau inti dari pembahasan paragraf di atas adalah
Embun adalah uap air yang mengalami proses pengembunan. Gagasan tersebut merupakan kesimpulan dari paragraf di atas dan dapat mewakili keseluruhan isi teks. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah A.
TOPIK : GAGASAN DALAM WACANA
SUBTOPIK : MENGENAL GAGASAN POKOK LEVEL : HOTS Perhatikan paragraf berikut ini! […] Banjir sering mengakibatkan kerusakan rumah dan pertokoan yang dibangun di dataran banjir sungai alami. Selain itu, banjir juga menyebabkan banyak penyakit akibat dari bawaan air yang kotor. Banjir juga bisa menyebabkan kegagalan panen bagi para petani. 3. Gagasan pokok yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah ….
- Banjir adalah peristiwa yang terjadi ketika aliran air yang berlebihan merendam daratan.
- Bencana alam banjir memiliki dampak buruk pada lingkungan dan kehidupan manusia.
- Banjir diakibatkan oleh volume air di suatu badan air seperti sungai atau danau yang meluap atau melimpah.
- Banjir terjadi saat musim hujan tiba yang menyebabkan air sungai atau danau meluap.
Jawaban: B Pembahasan: Gagasan pokok merupakan pernyataan yang menjadi inti pembahasan dan berisi kesimpulan dari sebuah paragraf. Paragraf tersebut membahas tentang akibat dari terjadinya banjir atau kejadian setelah banjir (dampak). Dengan demikian, gagasan pokok yang tepat yaitu menyampaikan bahwa banjir memberikan dampak kepada lingkungan sekitar. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah B.
TOPIK : HUBUNGAN ANTARGAGASAN
SUBTOPIK : MENGANALISIS HUBUNGAN ANTARGAGASAN LEVEL : LOTS 4. Terdapat dua jenis gagasan dalam sebuah paragraf, yaitu ….
- Gagasan pokok dan gagasan utama
- Gagasan pokok dan gagasan penerang
- Gagasan pokok dan gagasan penjelas
- Gagasan pokok dan gagasan keterangan
Jawaban: C Pembahasan: Dalam sebuah paragraf terdapat dua gagasan, yaitu gagasan pokok dan gagasan penjelas. Gagasan pokok merupakan pernyataan yang menjadi inti pembahasan dan berisi kesimpulan dari sebuah paragraf. Gagasan penjelas adalah pernyataan yang mendukung gagasan pokok. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah C.
TOPIK : HUBUNGAN ANTARGAGASAN
SUBTOPIK : MENGANALISIS HUBUNGAN ANTARGAGASAN LEVEL : MOTS Perhatikan paragraf berikut ini! Salah satu cara mengurangi kemacetan di daerah Jakarta yaitu menggunakan transportasi umum. Alat transportasi umum di Jakarta mulai banyak digunakan masyarakat, khususnya warga Jakarta. Transportasi umum sekarang ini dibuat jauh lebih aman dan nyaman, sehingga banyak orang yang menggunakan transportasi umum untuk aktivitas sehari-hari. 5. Hal yang dibahas dalam paragraf di atas adalah ….
- Kemacetan di Jakarta
- Warga Jakarta
- Transportasi umum di Jakarta
- Kendaraan di Jakarta
Jawaban: C Pembahasan: Paragraf tersebut menjelaskan tentang transportasi umum yang terdapat di Jakarta. Jadi, inti atau hal yang dibahas dalam paragraf tersebut adalah transportasi umum di Jakarta. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah C.
IPA TERPADU
TOPIK : TUBUH HEWAN DAN TUMBUHAN
SUBTOPIK : BAGIAN TUBUH HEWAN DAN TUMBUHAN LEVEL : LOTS 1. Kucing memiliki penutup tubuh yang berupa…
- bulu
- rambut
- sisik
- cangkang
Jawaban: B Pembahasan: Kucing memiliki penutup tubuh berupa rambut. Rambut pada kucing berfungsi untuk menjaga suhu tubuh. Jadi, jawaban yang tepat adalah B.
TOPIK : TUBUH HEWAN DAN TUMBUHAN
SUBTOPIK : BAGIAN TUBUH HEWAN DAN TUMBUHAN LEVEL : HOTS 2. Ikan memiliki bagian tubuh yang berguna untuk melindungi tubuh. Bagian tubuh yang dimaksud adalah…
- insang
- sirip
- sisik
- kulit
Jawaban: C Pembahasan: Ikan memiliki penutup tubuh berupa sisik. Sisik ikan berguna untuk melindungi tubuh. Insang berguna untuk ikan bernapas. Sirip digunakan ikan untuk berenang. Jadi, jawaban yang tepat adalah C.
TOPIK : SIKLUS HIDUP
SUBTOPIK : PENGERTIAN SIKLUS HIDUP LEVEL : LOTS 3. Peristiwa mulainya suatu makhluk hidup dari lahit hingga menjadi dewasa dan mati disebut….
- metamorfosis
- siklus hidup
- kehidupan hewan
- rantai makanan
Jawaban: B Pembahasan: Setiap makhluk hidup pasti mengalami siklus hidup. Siklus hidup adalah peristiwa mulainya suatu makhluk hidup dari lahir hingga menjadi dewasa dan mati. Jadi, jawaban yang tepat adalah B.
TOPIK : SIKLUS HIDUP
SUBTOPIK : METAMORFOSIS SEMPURNA LEVEL : LOTS 4. Perubahan yang terjadi pada fase/tahapan hidup yang mencolok perubahannya disebut…
- metamorfosis
- metamorfosis sempurna
- metamorfosis tidak sempurna
- siklus hidup
Jawaban: B Pembahasan: Metamorfosis sempurna adalah perubahan yang terjadi pada fase/tahapan hidup yang mencolok perubahannya. Metamorfosis sempurna diawali dengan telur yang menetas menjadi larva, kemudian menjadi pupa dan akhirnya menjadi imago (dewasa). Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

TOPIK : SIKLUS HIDUP
SUBTOPIK : METAMORFOSIS SEMPURNA LEVEL : LOTS 5. Metamorfosis yang dialami katak adalah…
- metamorfosis sempurna
- metamorfosis tidak sempurna
- metamorfosis hampir sempurna
- metamorfosis alami
Jawaban: A Pembahasan: Katak mengalami metamorfosis sempurna. Tahapan metamorfosis katak dimulai dari telur. Kemudian telur menetas menjadi berudu (kecebong). Setelah beberapa hari, berudu akan memiliki sepasang kaki depan hingga terbentuk katak muda berekor. Ekor katak muda akan semakin memendek hingga menghilang sehingga menjadi katak dewasa. Jadi, jawaban yang tepat adalah A.
Download Semua Latihan Soal Sekolah Online Ruangguru Kelas 4 SD (30 Maret - 3 April 2020)
MATEMATIKA
TOPIK : PANGKAT DAN AKAR
SUBTOPIK : PANGKAT DUA 1. Sebuah kertas berbentuk persegi dipotong bagian tepinya, sehingga berbentuk seperti di bawah.

Jika mula-mula panjang sisinya 25 cm, maka luas sisa kertas tersebut adalah... .
Jawaban: A Pembahasan: Ingat: Luas persegi =
Luas kertas awal = 25 x 25 = 625 cm2

Panjang potongan = 25 – 9 = 16 cm Jadi luas potongan kertas = 16 x 16 = 256 cm2

Jadi luas sisa kertas tersebut adalah 625 – 256 = 369 cm2.
TOPIK : PANGKAT DAN AKAR
SUBTOPIK : PANGKAT TIGA 2
.
- 5
- 512
- 685
- 197
Jawaban: C Pembahasan: 
Jadi 2.197 - 512 = 1.685
TOPIK : OPERASI HITUNG PECAHAN (1)
SUBTOPIK : APLIKASI PENGURANGAN PECAHAN 3.Sebuah tali panjangnya 72 m. Karena akan digunakan maka tali tersebut dipotong

nya. Kemudian sisanya dipotong menjadi 3 bagian, potongan pertama

bagian, potongan kedua

bagian. Panjang potongan ketiga adalah... .
- 8 m
- 11 m
- 15 m
- 22 m
Jawaban: D Pembahasan: Bagian potongan ketiga =

Jadi panjang potongan ketiga =
TOPIK : OPERASI HITUNG PECAHAN (2)
SUBTOPIK : PEMBAGIAN PECAHAN 4. Hasil dari

adalah .. .
Jawaban: A Pembahasan:
TOPIK : KECEPATAN DAN DEBIT
SUBTOPIK : KECEPATAN 5. Ani berangkat ke sekolah pukul 06.15 dengan menaiki motor. Jarak yang ditempuh Ani ke sekolah adalah 35.000 m. Jika Ani tiba di sekolah pukul 06.45, maka kecepatan motor yang Ani naiki adalah... km/jam.
- 70
- 35
- 700
- 70.000
Jawaban: A Pembahasan: Waktu tempuh

Jarak tempuh

Jadi,
BAHASA INDONESIA
TOPIK : INTISARI PARAGRAF
SUBTOPIK : MENENTUKAN UNSUR ADIKSIMBA 1. Diko ingin mencari informasi tentang proses perkembangbiakan kecambah pada Pak Arnold. Pertanyaan yang seharusnya diajukan oleh Diko adalah…
- Mengapa kecambah berkembang biak?
- Apa itu kembang biak?
- Di mana kecambah berkembang biak?
- Bagaimana perkembangbiakan kecambah?
Jawaban: D Pembahasan: Diko ingin mencari informasi tentang bagaimana proses perkembangbiakan kecambah. Kata tanya yang dipakai untuk menanyakan proses adalah kata
Bagaimana. Dengan demikian, kata tanya yang seharusnya diajukan oleh Diko adalah
Bagaimana perkembangbiakan kecambah? Jadi, jawaban yang tepat adalah pilihan D.
TOPIK : INTISARI PARAGRAF
SUBTOPIK : MENENTUKAN UNSUR ADIKSIMBA Perhatikan percakapan berikut. Rista : “Hai, aku Rista. Siapa nama kamu?†Nadia : “Nama aku Nadia, aku murid baru di sekolah ini.†Rista : “Oh iya, ……………… kamu tinggal?†Nadia : “Aku tinggal di Perumahan Permai Indah.†2. Kata tanya yang tepat untuk melengkapi percakapan tersebut adalah….
- bagaimana
- mengapa
- di mana
- kapan
Jawaban: C Pembahasan: Kata tanya yang tepat untuk melengkapi percakapan tersebut adalah
di mana. Sebab, jawaban dari pertanyaan tersebut adalah tentang tempat, yaitu tempat tinggal Nadia. Dengan demikian, kalimat tanya yang tepat adalah “Oh iya, Di mana kamu tinggal?†Jadi, jawaban yang tepat adalah pilihan C.
TOPIK : TEKS EKSPLANASI
SUBTOPIK : MERINGKAS TEKS EKSPLANASI Perhatikan teks berikut. Lingkungan adalah segala sesuatu yang berada di sekitar makhluk hidup. Sebuah lingkungan terdiri atas bagian yang hidup (biotik) dan bagian tak hidup (abiotik). Bagian yang hidup di sebuah lingkungan terdiri atas tumbuhan, hewan, dan makhluk hidup lainnya. Bagian lingkungan yang tak hidup terdiri atas cahaya matahari, air, udara dan tanah. Semua makhluk hidup memerlukan lingkungan tertentu untuk memenuhi kebutuhannya. 3. Mengapa semua makhluk hidup membutuhkan lingkungan?
- Karena lingkungan berada di sekitar makhluk hidup.
- Lingkungan terbagi atas biotik dan abiotik.
- Hanya di planet bumi terdapat makhluk hidup.
- Untuk memenuhi kebutuhannya.
Jawaban: D Pembahasan: Jawaban untuk pertanyaan tersebut terdapat pada kalimat terakhir, yaitu
Semua makhluk hidup memerlukan lingkungan tertentu untuk memenuhi kebutuhannya. Oleh sebab itu, jawaban yang tepat adalah pilihan D.
TOPIK : IKLAN
SUBTOPIK : MENGANALISIS INFORMASI DALAM IKLAN Perhatikan iklan berikut. 
4. Kata kunci dari iklan di atas adalah….
- daftar sebagai pemberi beasiswa
- beasiswa guru hebat
- bantu murid mendapat beasiswa
- daftar sekarang
Jawaban: B Pembahasan: Kata kunci adalah topik yang ditentukan dan bersifat umum yang dijelaskan oleh kalimat lain. Semua informasi di iklan menjelaskan tentang beasiswa guru hebat. Jadi jawaban yang tepat adalah pilihan B.
TOPIK : TEKS NARASI SEJARAH
SUBTOPIK : MENGANALISIS TEKS NARASI SEJARAH Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 8-10. 1] Setiap tanggal 2 Mei, Bangsa Indonesia memperingati Hari Pendidikan Nasional yang bertepatan dengan hari ulang tahun Ki Hadjar Dewantara, Pahlawan Nasional yang dihormati sebagai Bapak Pendidikan Nasional di Indonesia. [2] Sejarah Hari Pendidikan Nasional memang tak bisa dilepaskan dari sosok dan perjuangan Ki Hadjar Dewantara, sang pelopor pendidikan bagi kaum pribumi Indonesia dari zaman penjajahan Belanda. [3] Selama era kolonialisme Belanda, Ki Hadjar Dewantara dikenal karena berani menentang kebijakan pendidikan pemerintah Hindia Belanda pada masa itu, yang hanya memperbolehkan anak-anak kelahiran Belanda atau kaum priyayi yang bisa mengenyam bangku pendidikan. [4] Kritiknya terhadap kebijakan pemerintah kolonial menyebabkan ia diasingkan ke Belanda bersama dua rekannya, Ernest Douwes Dekker dan Tjipto Mangoenkoesoemo. [5] Setelah kembali ke Indonesia, ia kemudian mendirikan sebuah lembaga pendidikan
Nationaal Onderwijs Instituut Tamansiswa atau Perguruan Nasional Tamansiswa. 5. Kapan diperingati Hari Pendidikan Nasional?
- 20 Mei
- 2 Mei
- 22 Mei
- 21 April
Jawaban: B Pembahasan: Setiap tanggal 2 Mei, Bangsa Indonesia memperingati Hari Pendidikan Nasional yang bertepatan dengan hari ulang tahun Ki Hadjar Dewantara, Pahlawan Nasional yang dihormati sebagai Bapak Pendidikan Nasional di Indonesia. Jadi, jawaban yang tepat adalah pilihan B.
IPA TERPADU
TOPIK : ALAT GERAK MANUSIA DAN HEWAN SUBTOPIK : RANGKA MANUSIA 1. Kumpulan dari beberapa jenis tulang disebut…
- tulang-tulang
- sendi
- rangka
- tulang manusia
Jawaban : C Pembahasan : Manusia terdiri dari rangka. Rangka merupakan kumpulan dari beberapa jenis tulang. Rangka manusia terdiri dari rangka kepala, rangka badan, dan rangka anggota gerak. Jadi, jawaban yang tepat adalah C.
TOPIK : ALAT GERAK MANUSIA DAN HEWAN
SUBTOPIK : RANGKA HEWAN 2. Perbedaan endoskeleton dan eksoskeleton adalah…
- endoskeleton merupakan rangka dalam pada hewan, sedangkan eksoskeleton merupakan rangka luar pada hewan
- endoskeleton merupakan sebutan untuk hewan yang tidak bertulang, sedangkan eksoskeleton merupakan sebutan untuk hewan yang bertulang
- endoskeleton merupakan hewan yang hidup di laut, sedangkan eksoskeleton merupakan hewan yang hidup di darat.
- endoskeleton adalah hewan yang memiliki tulang belakang, sedangkan eksoskeleton merupakan hewan yang tidak bertulang belakang
Jawaban : A Pembahasan: Endoskeleton merupakan sebutan untuk hewan yang memiliki rangka dalam, sedangkan eksoskeleton merupakan sebutan untuk hewan yang memiliki rangka luar. Hewan yang termasuk endoskeleton misalnya kuda, kucing, dan gajah. Sedangkan hewan yang termasuk eksoskeleton misalnya udang dan kepiting. Jadi, jawaban yang tepat adalah A.
TOPIK : ALAT GERAK MANUSIA DAN HEWAN
SUBTOPIK : CARA MERAWAT RANGKA 3. Untuk merawat rangka tubuh dapan mengonsumsi makanan yang mengandung…
- serat
- vitamin D
- mineral
- vitamin A
Jawaban : B Pembahasan : Rangka tubuh perlu dijaga kesehatannya. Untuk merawat rangka, dapat melakukan hal-hal seperti melindungi bagian-bagian rangka dari benturan benda keras, menerapkan sikap tubuh yang benar, makan makanan yang banyak mengandung vitamin D, dan berjemur maupun berolahraga di bawah sinar matahari. Jadi, jawaban yang tepat adalah B.
TOPIK : ORGAN PERNAPASAN DAN FUNGSINYA
SUBTOPIK : ORGAN PERNAPASAN HEWAN Perhatikan gambar berikut! 
4. Hewan tersebut bernapas dengan…
- insang
- trakea
- paru-paru
- kulit
Jawaban : C Pembahasan : Hewan tersebut adalah lumba-lumba. Lumba-lumba merupakan mamalia yang bernapas menggunakan paru-paru. Lumba-luma seketika menuju ke permukaan air untuk mendapatkan udara. Jadi, jawaban yang tepat adalah C.
TOPIK : ORGAN PENCERNAAN MANUSIA DAN HEWAN
SUBTOPIK : ORGAN PENCERNAAN MANUSIA 5. Makanan yang sudah dikunyah dapat ditelan. Proses penelanan makanan tersebut dapat menjadi mudah karena dibantu oleh…
- tenggorokan
- ruas mulut
- gigi
- lidah
Jawaban : D Pembahasan : Makanan yang masuk ke dalam mulut akan dikunyah oleh gigi. setelah halus, makanan tersebut akan ditelan. Pada fase ini, lidah yang berperan membantu proses penelanan makanan sehingga makanan bisa sampai ke lambung. Jadi, jawaban yang tepat adalah D.
Download Semua Latihan Soal Sekolah Online Ruangguru Kelas 5 SD (30 Maret - 3 April 2020)
MATEMATIKA
TOPIK : BILANGAN BULAT NEGATIF
SUBTOPIK : BILANGAN BULAT NEGATIF 1. -5 terletak di ... 2.
- tepat
- sebelah kanan
- sebelah kiri
- sebelah kanan dan kiri
Jawaban:C Pembahasan: 
Jadi -5 terletak di sebelah kiri 2.
TOPIK : BILANGAN BULAT NEGATIF
SUBTOPIK : PENJUMLAHAN BILANGAN BULAT NEGATIF 2. Ami mula-mula diam. Tiba-tiba dia menghadap kanan dan berjalan mundur sebanyak 18 langkah. Kemudian dia berjalan mundur lagi 17 langkah. Posisi Ami sekarang adalah... .
- sebelah kanan 25 langkah dari posisi awal
- sebelah kiri 34 langkah dari posisi awal
- sebelah kanan 33 langkah dari posisi awal
- sebelah kiri 35 langkah dari posisi awal
Jawaban: D Pembahasan: Berjalan mundur artinya (-) Berjalan lagi (+) Posisi Ami sekarang berada di titik = -18 + (-17) = -35. Tanda negatif artinya berada di sebelah kiri posisi awal.
TOPIK : OPERASI HITUNG
SUBTOPIK : OPERASI HITUNG CAMPURAN 3. Umur Dedi 6 tahun lebih tua dari Rio, sedangkan umur Rio 3 tahun lebih muda dari Amin. Jika jumlah umur mereka 48 tahun, maka umur Dedi adalah… .
- 9 tahun
- 16 tahun
- 19 tahun
- 21 tahun
Jawaban: C Pembahasan: 
Jadi, umur Dedi adalah 19 tahun.
TOPIK : LINGKARAN
SUBTOPIK : UNSUR-UNSUR LINGKARAN 4. Perhatikan gambar berikut. 
Apotema pada lingkaran di atas ditunjukkan oleh garis... .
- AO
- AC
- AD
- OD
Jawaban: D Pembahasan: Apotema adalah sebuah garis yang ditarik dari titik pusat lingkaran dan tegak lurus dengan tali busur. Jadi apotema ditunjukkan oleh garis OD.
TOPIK : LUAS DAN VOLUME BANGUN RUANG (I)
SUBTOPIK : KUBUS DAN BALOK 5. Perhatikan gambar berikut. 
Luas permukaan bangun di atas adalah ... cm2.
- 155
- 310
- 350
- 930
Jawaban: B Pembahasan: Diketahui: panjang = p = 10 cm lebar = l = 5 cm tinggi = t = 7 cm Jadi,
BAHASA INDONESIA
TOPIK : TEKS LAPORAN HASIL PENGAMATAN
SUBTOPIK : MENGENAL KESIMPULAN TEKS LAPORAN HASIL PENGAMATAN Bacalah kutipan teks berikut ini! (1) Perkembangan hidup kupu-kupu dimulai dari telur. (2) Telur kupu-kupu berada di permukaan daun. (3) Telur kemudian menetas menjadi ulat. (4) Ulat itu akan makan selama berhari-hari, lama kelamaan ulat akan behenti makan, dan mulai berubah menjadi kepompong. (5) Masa kepompong ini berlangsung selama berhari-hari. (6) Jika telah sempurna, kupu-kupu keluar dari kepompong tersebut, dan menjadi kupu-kupu dewasa. 1.Berdasarkan teks di atas, dalam proses yang diteliti sebelum ulat menjadi kepompong adalah ….
- Ulat semakin gemuk
- Ulat berhenti makan
- Ulat mencari makanannya
- Ulat berubah jadi kering
Jawaban: B Pembahasan: Sebelum ulat menjadi kepompong ditandai dengan ulat yang akan behenti makan, yang terdapat pada kalimat
Ulat itu akan makan selama berhari-hari, lama kelamaan ulat akan behenti makan, dan mulai berubah menjadi kepompong. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah B.
TOPIK : TEKS LAPORAN HASIL PENGAMATAN
SUBTOPIK : MENGENAL KESIMPULAN TEKS LAPORAN HASIL PENGAMATAN Bacalah kutipan teks berikut ini! Salah satu kegiatan kucing yang sering dilakukan yaitu memijat. Kucing memijat dengan cara menekankan telapak tangannya secara bergantian (kanan dan kiri), dan ada juga yang memijat dengan menarik (mengeluarkan) cakarnya. Kucing biasanya memijat manusia atau kucing lain dengan disertai suara dengkuran. Jika kucing memijat pemiliknya, hal tersebut telah menandakan bahwa mereka merasa aman dan nyaman. Selain itu, dia juga telah menganggap orang yang dipijatnya sebagai pemiliknya. 2. Alasan teks di atas merupakan laporan hasil pengamatan adalah ….
- Berisi tentang laporan dari peristiwa yang telah diamati, yaitu perkembangan hidup kucing.
- Berisi tentang langkah-langkah dari cara memijat kucing.
- Berisi tentang gambaran yang dilakukan kucing saat memijat kucing lain.
- Berisi tentang laporan dari peristiwa yang telah diamati, yaitu cara memijat kucing.
Jawaban: D Pembahasan: Teks laporan pengamatan adalah teks yang berisi penjabaran umum atau melaporkan sesuatu berupa hasil dari pengamatan. Laporan pengamatan tersebut didasari dari suatu peristiwa yang terjadi di sekitar. Teks di atas merupakan pengamatan tentang salah satu kegiatan kucing yaitu memijat. Dengan demikian, teks tersebut disebut laporan hasil pengamatan karena berisi tentang laporan dari peristiwa yang telah diamati, yaitu cara memijat kucing. Jadi, jawaban yang tepat adalah D.
TOPIK : TEKS LAPORAN HASIL PENGAMATAN
SUBTOPIK : MENGENAL KESIMPULAN TEKS LAPORAN HASIL PENGAMATAN Perhatikan gambar berikut ini! 
3. Hasil laporan pengamatan yang sesuai dengan gambar hewan tersebut adalah ....
- Inilah hewan buas yang menyerupai kucing berukuran lebih besar. Tubuhnya belang-belang dan selalu hidup di hutan.
- Hewan tersebut merupakan hewan darat tertinggi di dunia. Hewan tersebut bernama jerapah yang memiliki motif tutul di bagian tubuhnya.
- Hewan pemakan tumbuhan ini memiliki warna tubuh belang hitam dan putih. Penampilannya tampak lebih irip dengan kuda.
- Mamalia terbesar darat ini memiliki belalai yang panjang. Hewan ini pun memiliki gading dan telinga yang lebar.
Jawaban: B Pembahasan: Gambar tersebut merupakan hewan bernama Jerapah. Berdasarkan hal tersebut, pilihan jawaban yang tepat adalah B karena hasil laporannya sesuai dengan gambar tersebut dan merupakan ciri-ciri dari jerapah.
TOPIK : TEKS EKSPLANASI ILMIAH
SUBTOPIK : MENGANALISIS ISI TEKS EKSPLANASI ILMIAH 4.Teks yang dibuat untuk menjelaskan suatu peristiwa alam atau sosial secara ilmiah yaitu teks ….
- Deskripsi
- Laporan
- Eksplanasi
- Pidato
Jawaban: C Pembahasan: Teks eksplanasi adalah yang dibuat untuk menjelaskan proses terjadinya suatu peristiwa alam atau sosial secara ilmiah. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah C.
TOPIK : TEKS PIDATO
SUBTOPIK : MENGANALISIS TEKS PIDATO Bacalah kutipan pidato berikut ini! …. Dalam kesempata ini, perkenankanlah kami mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak. Yang pertama kepada Bapak guru kelas 6 yang telah membimbing kami.
Selain itu kami mengucapkan terima kasih kepada Sekolah Dasar Nusantara. Tanpa dorongan beliau mustahil kami bisa berhasil. 5. Penulisan yang tepat untuk kalimat yang bercetak miring adalah ….
- Selain itu, kami mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah Dasar Nusantara.
- Selain itu, kami mengucapkan terima kasih kepada Kepala sekolah dasar Nusantara.
- Selain itu, kami mengucapkan terima kasih kepada kepala sekolah dasar nusantara.
- Selain itu, kami mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah dasar nusantara.
Jawaban: A Pembahasan: Huruf kapital digunakan sebagai duruf pertama gelar seperti profesi serta nama jabatan yaitu
Kepala Sekolah Sasar Nusantara. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah A.
IPA TERPADU
TOPIK : PERKEMBANGBIAKAN HEWAN DAN TUMBUHAN
SUBTOPIK : PERKEMBANGBIAKAN HEWAN 1. Perkembangbiakan hewan yang tidak melalui perkawinan disebut…
- perkembangbiakan alami
- perkembangbiakan vegetatif
- perkembangbiakan generatif
- perkembangbiakan buatan
Jawaban: B Pembahasan: Perkembangbiakan hewan dibagi menjadi dua, yaitu vegetatif dan generatif. Perkembangbiakan vegetatif merupakan perkembangbiakan hewan yang tidak melalui perkawinan (tidak ada pertemuan antara sel sperma dan sel telur). Sedangkan perkembangbiakan generatif merupakan perkembangbiakan hewan yang melalui perkawinan (adanya perkawinan sel telur dan sel sperma hingga sel telur dibuahi oleh sel sperma). Jadi, jawaban yang tepat adalah B.
TOPIK : PERKEMBANGBIAKAN HEWAN DAN TUMBUHAN
SUBTOPIK : PERKEMBANGBIAKAN TUMBUHAN 2. Perhatikan gambar berikut! 
Tumbuhan tersebut berkembang biak dengan…
- rhizoma
- stolon
- biji
- umbi batang
Jawaban: A Pembahasan: Tumbuhan pada gambar merupakan jahe. Jahe berkembang biak dengan rhizoma. Rhizoma merupakan modifikasi batang tumbuhan yang tumbuhnya menjalar di bawah permukaan tanah dan dapat menghasilkan tunas baru. Jadi, jawaban yang tepat adalah A.
TOPIK : CIRI PUBERTAS DAN REPRODUKSI
SUBTOPIK : PENGERTIAN PUBERTAS 3. Jika seorang anak perempuan mengalami menstruasi, maka hal tersebut menyebabkan anak perempuan mengalami…
- emosi yang tidak stabil dan cepat tersinggung
- penuaan dini
- masalah pada organ reproduksinya
- perubahan pola pikir menjadi lebih dewasa
Jawaban: A Pembahasan: Seorang anak perempuan yang mengalami menstruasi menandakan bahwa anak perempuan tersebut telah memasuki masa pubertas. Seseorang yang mengalami pubertas akan mengalami perubahan hormon yang dapat mengakibatkan emosi tidak stabil dan cepat tersinggung. Selain itu, timbul ketertarikan dengan lawan jenis dan pertumbuhan juga perkembangan pesat secara fisik. Jadi, jawaban yang tepat adalah A.
TOPIK : CIRI PUBERTAS DAN REPRODUKSI
SUBTOPIK : CIRI PUBERTAS LAKI-LAKI 4. Laki-laki yang mengalami pubertas akan mempunyai suara yang lebih dalam dan berat dibandingkan sebelumnya. Hal tersebut dapat terjadi karena…
- bertambahnya tinggi badan
- perubahan usia
- tumbuhnya jakun
- mengalami mimpi basah
Jawaban: C Pembahasan: Tumbuhnya jakun merupakan salah satu ciri-ciri kelamin sekunder. Tumbuhnya jakun menyebabkan pita suara semakin membesar. Pita suara yang membesar akan membuat suara laki-laki menjadi lebih dalam dan berat. Jadi, jawaban yang tepat adalah C.
TOPIK : RANGKAIAN LISTRIK
SUBTOPIK : RANGKAIAN LISTRIK SEDERHANA 5. Perhatikan gambar berikut! 
Jika sakelar S1 ditutup dan sakelar S2 terbuka, lampu yang menyala adalah…
- 1
- 2
- 3
- 4
Jawaban: D Pembahasan: Jika sakelar ditutup, arus mengalir dalam rangkaian. Sebaliknya, jika sakelar dibuka, arus listrik berhenti mengalir. Sakelar S1 terhubung pada lampu 4 dan sakelar S2 terhubung pada lampu 1,2, dan 3. Jika sakelar S1 ditutup, maka arus listrik akan mengalir dan menyebabkan lampu 4 menyala. Sedangkan jika sakelar S2 terbuka, maka tidak ada arus listrik yang mengalir sehingga lampu 1,2,3 padam. Jadi, jawaban yang tepat adalah D.
Download Semua Latihan Soal Sekolah Online Ruangguru Kelas 6 SD (30 Maret - 3 April 2020)

Sebagai bentuk dan upaya Ruangguru dalam menjawab tantangan belajar yang dihadapi siswa-siswi di Indonesia di tengah darurat kesehatan penyakit COVID-19, Ruangguru membuka
Sekolah Online Ruangguru Gratis. Siswa dapat mengikuti pembelajaran jarak jauh (
live teaching) setiap hari layaknya sekolah seperti biasa di aplikasi Ruangguru. Mulai dari pukul 08.00 hingga 12.00 WIB, kamu bisa belajar semua mata pelajaran dari kelas 1 SD hingga kelas 12 SMA (IPA dan IPS), yang dipandu oleh para Master Teachers Ruangguru. Ayo
#TetapSehatTetapBelajar!

hbspt.cta._relativeUrls=true;hbspt.cta.load(2828691, '31bb6345-d22a-481a-9b69-65475ba89213', {"useNewLoader":"true","region":"na1"});
Posting Komentar untuk "Latihan Soal Sekolah Online Ruangguru Kelas 4-6 SD Periode 30 Maret-3 April 2020"