Artikel ini membahas jadwal dan tahapan PPDB untuk provinsi DKI Jakarta tahun 2020 -- Apakah kamu akan mendaftaran diri pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2020 ini? Apabila iya, ada beberapa hal yang harus kamu persiapkan. Akibat pandemi virus corona,
pendaftaran PPDB tahun 2020 ini dilakukan secara online. Nah untuk kamu yang tinggal di DKI Jakarta, Dinas Pendidikan DKI Jakarta telah menyiapkan beberapa jalur PPDB untuk jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK. Agar kamu mendapatkan informasi yang lengkap, berikut tahapan, jadwal, serta jalur
PPDB 2020 di wilayah DKI Jakarta.
Mekanisme PPDB dari rumah (Sumber: instagram.com/ruangguru)
Jalur PPDB 2020/2021
- Zonasi: Jalur yang disediakan bagi calon peserta didik yang telah tinggal dalam suatu zona sekurang-kurangnya mulai tanggal 1 Juni 2019 dibuktikan dengan Kartu Keluarga. Zona ditetapkan berdasarkan kelurahan/irisan kelurahan.
- Afirmasi: Jalur yang disediakan bagi calon peserta didik yang berasal dari keluarga ekonomi tidak mampu atau anak yang berprestasi dan Anak Para Tenaga Kesehatan yang meninggal dunia dalam penanganan COVID-19. Calon peserta didik yang dapat mendaftar melalui Jalur Afirmasi:
- Anak asuh panti
- Anak para tenaga kesehatan yang meninggal dunia dalam penanganan COVID-19
- Pemegang KJP/KJP Plus
- Anak dari pemegang Kartu Prakerja Jakarta
- Anak dari pengemudi Jak Lingko
- Anak yang berprestasi dan tercantum dalam SK Pembinaan Olahraga Prestasi Berkelanjutan
- Anak yang terdaftar dalam DTKS
- Prestasi: Jalur yang disediakan bagi calon peserta didik yang memiliki prestasi akademik dan non akademik. Prestasi akademik berdasarkan nilai rapor dan akreditasi sekolah. Prestasi non akademik berdasarkan prestasi kejuaraan yang diraih oleh peserta didik. Jalur prestasi tidak berlaku untuk pendaftaran peserta didik baru pada PAUD dan SD.
- Perpindahan orang tua & anak guru
- Perpindahan orang tua: jalur yang disediakan bagi calon peserta didik baru karena perpindahan domisili orang tua/wali peserta didik dengan alasan tugas. Anak dari ASN, TNI dan POLRI yang pindah tugas karena tugas negara, dibuktikan dengan Surat Keputusan Pindah Tugas dari Instansi terkait per tanggal 1 Juni 2019 s/d 3 Juli 2020.
- Anak guru: untuk calon peserta didik baru yang merupakan anak kandung dari guru yang bertugas di Satuan Pendidikan tujuan. Dibuktikan dengan Surat Keterangan Penugasan dari Kepala Satuan Pendidikan.
Jadwal dan Kuota PPDB SD 2020
(Sumber: instagram.com/ruangguru)
Jadwal dan Kuota PPDB SMP dan SMA 2020
(Sumber: instagram.com/ruangguru)
(Sumber: instagram.com/ruangguru)
Jadwal dan Kuota PPDB SMK 2020
(Sumber: instagram.com/ruangguru)
(Sumber: instagram.com/ruangguru)
Tahapan PPDB 2020 DKI Jakarta
Tahapan PPDB Pra Pendaftaran - Calon siswa baru menyiapkan berkas persyaratan dalam bentuk pindai/scan atau foto dokumen
- Calon siswa baru mengakses situs publik PPDB Online DKI Jakarta di http://ppdb.jakarta.go.id
- Calon siswa baru mengajukan akun dengan cara klik tombol Pengajuan Akun
- Calon siswa baru mengisi formulir secara online
- Calon siswa baru mengunggah berkas persyaratan
- Calon siswa baru mencetak tanda bukti pengajuan akun yang berisi PIN/Token
- Setelah memperoleh akun dilanjutkan dengan proses aktivasi akun dan proses Pendaftaran
Tahapan Pengajuan Cetak PIN/Token - Calon siswa baru mengakses situs publik PPDB Online DKI Jakarta di http://ppdb.jakarta.go.id
- Calon siswa baru mencetak PIN/Token dengan cara klik tombol Registrasi Akun
- Calon siswa baru mengisi formulir secara online
- Calon siswa baru mencetak tanda bukti registrasi yang berisi PIN/Token
- Calon siswa baru setelah memperoleh PIN/Token dilanjutkan dengan melakukan aktivasi dan proses pendaftaran
Tahapan Aktivasi PIN/Token - Calon siswa baru mengakses situs publik PPDB Online DKI Jakarta di http://ppdb.jakarta.go.id
- Calon siswa baru melakukan aktivasi PIN/Token dengan cara klik tombol Aktivasi
- Calon siswa baru mengganti PIN/Token dengan password
- Calon siswa baru setelah melakukan ganti PIN/Token dilanjutkan dengan proses Pendaftaran login
Tahapan Pendaftaran Online - Calon siswa baru mengakses situs publik PPDB Online DKI Jakarta di http://ppdb.jakarta.go.id
- Calon siswa baru melalukan login
- Calon siswa baru memilih sekolah tujuan
- Calon siswa baru mencetak tanda bukti pendaftaran
- Calon siswa baru yang dinyatakan diterima di sekolah pilihan wajib melanjutkan proses Lapor Diri
Tahapan Lapor Diri Online - Calon siswa baru mengakses situs publik PPDB DKI Jakarta di http://ppdb.jakarta.go.id
- Calon siswa baru melakukan lapor diri dengan cara klik tombol Lapor
- Calon siswa baru mengisi nomor pendaftaran dan PIN/Token yang didapat pada saat Pengajuan Akun atau Cetak PIN
Itulah tadi informasi lengkap terkait pendaftaran PPDB 2020 di Provinsi DKI Jakarta. Catat tanggal dan ketentuannya untuk melakukan pendaftaran PPDB di rumah aja! Jangan lupa tetap gunakan
bimbel Ruangguru untuk tingkatkan prestasi belajarmu ya.

hbspt.cta._relativeUrls=true;hbspt.cta.load(2828691, '8d092c50-35f6-48e2-8f6a-b23f0785a80b', {"useNewLoader":"true","region":"na1"});
Posting Komentar untuk "Jadwal dan Tahapan PPDB Provinsi DKI Jakarta 2020"