Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jangan Lakukan 10 Kesalahan Ini Kalau Tidak Ingin Gagal Beasiswa LPDP

Sudah pernah apply beasiswa LPDP dan ternyata gagal? Wah, mungkin kamu melakukan 10 kesalahan di bawah ini. Apa saja? Keep reading!

1. Mengabaikan skor TOEFL

Pertama, kamu harus tahu dulu jalur mana yang mau kamu ambil. Kemudian, berapa skor TOEFL/IELTS yang dibutuhkan? Setiap jalur memiliki persyaratan nilai sertifikat bahasa yang berbeda-beda. Hal ini bergantung pada jalur apa yang kamu pilih dan universitas mana yang menjadi tujuanmu. Nah, kesalahan yang acap kali terjadi, pelamar tidak menghiraukan nilai yang tidak memenuhi standar. Dengan azaz “Ah coba saja dulu, siapa tahu berhasil.”. Jika belum sesuai, akan lebih baik jika meningkatkan kemampuanmu dalam berbahasa terlebih dulu. Kemudian, barulah apply di periode berikutnya. Makanya, kamu perlu persiapan panjang perihal faktor ini. Belum tentu sekali tes TOEFL/IELTS, skormu langsung memenuhi syarat, kan? Jadi, kamu harus menyediakan waktu yang banyak untuk dapat hasil yang maksimal.  

2. IPK

Coba lihat lagi, berapa IPK kamu? Faktor ini sama halnya dengan kemampuan bahasa lho, smart buddies. Setiap jalur LPDP memiliki persyaratan IPK yang berbeda. Kalau IPK kamu masih kurang, kemungkinan untuk lolos jelas kecil. Tapi jangan sedih dulu! LPDP bisa saja memiliki kebijakan tersendiri untuk hal ini, misalnya mempertimbangkan potensi lain yang ada pada dirimu. Semangat!

 

3. Skor akumulatif

Setiap pelamar yang mengikuti seluruh tahap seleksi akan dapat skor akumulatif. Agar bisa mendapatkan beasiswa, skor tersebut haruslah sama, atau melebihi passing grade yang ditentukan. Coba cek lagi deh, program studi yang kamu ambil termasuk kategori apa? Pasalnya, beasiswa LPDP mengategorikan bidang ilmu prioritas dengan passing grade yang berbeda.  

4. Menyepelekan visi

Saat sesi wawancara, kamu menawarkan dirimu di hadapan interviewer. Kamu harus bisa menggambarkan seperti apa dirimu di 10, 20, atau 30 tahun ke depan secara lugas. Ingat, di antara ratusan ribu pelamar, LPDP mencari sosok yang sesuai dengan visi mereka. Bisa dilihat dari bidang-bidang prioritas yang sudah mereka tetapkan.   gagal beasiswa LPDP - Menyampaikan visi dengan lugas Menyampaikan visi dengan lugas. (Sumber: glassdoor.net)
MasTer
MasTer alone

Posting Komentar untuk "Jangan Lakukan 10 Kesalahan Ini Kalau Tidak Ingin Gagal Beasiswa LPDP"