Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pendaftaran STIN 2022: Jadwal, Persyaratan, Tahapan, dan Lokasi Seleksi

Pendaftaran STIN 2022 Pendaftaran Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) 2022 sudah dibuka. Yuk, simak informasi lengkapnya mulai dari tahapan seleksi, jadwal, dokumen, persyaratan, dan alur pendaftarannya berikut ini. -- Mau jadi intelijen negara? Kayak James Bond atau Mission Impossible? Wah, keren banget kan kayaknya kalau kamu bisa jadi seperti pemain film? Kamu bisa, lho, mendaftarkan diri ke STIN atau Sekolah Tinggi Intelijen Negara. STIN sendiri adalah sekolah kedinasan yang ada di bawah naungan Badan Intelijen Negara. Tujuan STIN adalah menyelenggarakan pendidikan akademik di bidang intelijen dan dapat menyelenggarakan pendidikan profesi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. STIN membuka program S1 dengan dua jurusan yaitu Agen Intelijen dan Analisis Intelijen. Mau daftar? Cuss, langsung lihat informasi pendaftaran STIN tahun 2022 berikut ini. Baca juga: Pendaftaran PKN STAN 2022  

Tahapan Seleksi

  1. Seleksi Administrasi
  2. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
  3. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), yang meliputi:a. Tes Psikologib. Tes Kesehatan Fisik dan Jiwac. Tes Kesamaptaan Jasmanid. Tes Mental Ideologi dan Wawancara
 

Dokumen yang Dibutuhkan

  1. Surat ijin orang tua/wali asli
  2. Ijazah SMA/SMK/MA untuk lulusan tahun 2020 dan 2021 atau Surat Keterangan Lulus dari sekolah bagi lulusan tahun 2022
  3. Foto berwarna seluruh badan terbaru, tampak depan, ukuran postcard (3R), dan mengenakan kemeja berwarna putih serta celana bahan berwarna hitam. Bagi laki-laki latar belakang foto merah dan perempuan latar belakang foto biru
  4. Kartu keluarga (KK)
 

Jadwal Pendaftaran STIN 2022

  • Pendaftaran online: 9 - 30 April 2022
  • Seleksi Kompetensi Dasar: Mei - juni 2022
  • Tes Psikologi: Juni 2022
  • Tes Kesehatan Fisik dan Jiwa: Juni 2022
  • Tes Kesamaptaan Jasmani: Juni 2022
  • Mental Ideologi/Wawancara: Juni 2022
 

Persyaratan Umum STIN

  1. Warga Negara Indonesia (WNI) yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945.
  2. Tidak pernah terlibat tindak pidana
  3. Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  4. Berpendidikan minimal SMA/SMK/MA (bukan lulusan paket C) dengan ketentuan :
    • Lulusan SMA/SMK/MA tahun 2020 dan 2021, nilai rata-rata ijazah minimal 80 (delapan puluh)
    • Bagi lulusan SMA/SMK/MA tahun 2022, nilai rata-rata rapor semester 1 s/d semester 5 minimal 75 (tujuh puluh lima)
  1. Belum pernah menikah dan bersedia tidak menikah selama masa pendidikan
  2. Belum pernah melahirkan (perempuan) dan belum pernah punya anak biologis (laki-laki)
  3. Tidak bertato dan/atau memiliki bekas tato
  4. Tidak bertindik dan/atau memiliki bekas tindik pada bagian tubuh yang tidak lazim (perempuan)
  5. Tidak bertindik dan/atau memiliki bekas tindik pada bagian tubuh manapun (laki-laki)
  6. Sehat jasmani, rohani dan tidak pernah mengalami patah tulang
  7. Apabila berkacamata, maksimal ukuran 1 baik + (plus) atau - (minus)
  8. Tidak buta warna
  9. Tinggi badan minimal (berat badan seimbang menurut ketentuan berlaku)
    • Putra : 165 cm
    • Putri : 160 cm
  1. Usia pada tanggal 31 Desember 2022 serendah-rendahnya 16 tahun dan tidak lebih dari 21 tahun (dibuktikan dengan Akte Kelahiran/Surat Keterangan Lahir)
  2. Mendapatkan persetujuan orangtua atau wali yang dibuktikan dengan surat pernyataan orangtua/wali
  3. Peserta seleksi penerimaan Taruna/i STIN tidak dipungut biaya kecuali biaya mengikuti SKD
 

Persyaratan Administrasi

  1. Surat Izin Orang Tua/Wali.
  2. Fotocopy ijazah untuk lulusan 2020 dan 2021
  3. Surat keterangan lulus dari sekolah bagi lulusan tahun 2022.
  4. Pas Foto dengan ketentuan.
  • Pasfoto 4x6 (1buah) :
    • Putra latar Merah
    • Putri latar Biru
  • Foto berwarna seluruh badan ukuran postcard (Pakaian Putih dengan bawahan hitam bahan) tampak depan, tampak samping kanan kiri dan tampak belakang
  1. Fotocopy Akta Kelahiran/Surat Keterangan Kelahiran/Kenal Lahir, Kartu Keluarga (KK) dan Kartu BPJS.
 

Alur Pendaftaran STIN

  1. Melakukan registrasi di laman resmi Sekolah Kedinasan di https://dikdin.bkn.go.id/ hingga selesai hingga mendapatkan link registrasi STIN
  2. Melakukan registrasi ulang dengan melengkapi Data Riwayat Hidup dan mengunggah dokumen yang dibutuhkan sesuai dengan persyaratan administrasi ke laman https://ptb.stin.ac.id/ menggunakan username dan password saat mendaftar di https://dikdin.bkn.go.id/ 
  3. Kamu akan mendapatkan konfirmasi kelengkapan administrasi melalui e-mail masing-masing
  4. Verifikator STIN akan melakukan verifikasi data dan dokumen calon peserta yang sudah masuk
  5. Cek status kelulusan verifikasi administrasi melalui portal https://dikdin.bkn.go.id/ atau https://ptb.stin.ac.id/ 
  6. Apabila kamu dinyatakan lulus administrasi, maka selanjutnya kamu harus melakukan pembayaran biaya seleksi SKD pada saat daftar ulang
  7. Kamu akan mendapatkan Kartu Ujian STIN setelah proses verifikasi dan dinyatakan lulus seleksi administrasi
  8. Ikuti proses seleksi selanjutnya sesuai dengan ketentuan STIN
 

Lokasi Seleksi STIN

Seleksi akan dilaksanakan di 14 lokasi. Kamu bebas memilih lokasi seleksi sesuai tempat yang telah ditentukan.
  • Medan
  • Pekanbaru
  • Palembang
  • Jakarta
  • Bandung
  • Yogyakarta
  • Surabaya
  • Denpasar
  • Pontianak
  • Balikpapan
  • Manado
  • Makassar
  • Sorong
  • Jayapura
-- Waktu pendaftaran tinggal sedikit lagi, ayo persiapkan semua persyaratannya. Sebelum menghadapi seleksi, kamu juga masih bisa mempersiapkan diri dengan video belajar beranimasi yang ada di ruangbelajar. ruangbelajar hbspt.cta._relativeUrls=true;hbspt.cta.load(2828691, '62700d92-1aae-4202-a1e5-0542d3acc323', {"useNewLoader":"true","region":"na1"}); Referensi: Penerimaan Taruna Baru Sekolah Tinggi Intelijen Negara Tahun 2022 [daring]. Tautan: https://ptb.stin.ac.id/ (Diakses: 14 April 2022)
MasTer
MasTer alone

Posting Komentar untuk "Pendaftaran STIN 2022: Jadwal, Persyaratan, Tahapan, dan Lokasi Seleksi"