Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal & Kunci PTS Gambar Teknik Otomotif Kelas 10 Semester 1 2021

Soal & Kunci PTS Gambar Teknik Otomotif Kelas 10 Semester 1 2021

Unduh Soal & Kunci PTS Gambar Teknik Otomotif Kelas 10 Semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022 - Setelah selesai mempelajari beberapa kompetensi dasar di pertengahan semester, siswa diuji melalui soal evaluasi untuk mengetahui kompetensi pengetahuan yang dimilikinya melalui penilaian tengah semester (PTS).

Untuk membantu adik-adik kelas 10 dalam mempersiapkan diri menghadapi PTS, Bank Soal menyediakan Soal & Jawaban PTS Gambar Teknik Otomotif Kelas 10 SMK Semester Gasal Tahun 2021/2022.



Download Soal PTS Gambar Teknik Otomotif Kelas X Semester Gasal


1. Gambar merupakan alat untuk menyatakan maksud dari seorang juru gambar. Gambar disebut juga sebagai ...
A. Media cetak
B. Bahasa teknik
C. Ekspresi
D. Imajinasi
E. Ilustrasi

2. Apabila anda mendapat suatu pesanan untuk menyampaikan maksud untuk membuat suatu komponen dalam bentuk ilustrasi ke seorang teknisi bengkel yang berbeda bahasa percakapannya dengan anda, dalam bentuk apakah ilustrasi yang paling tepat anda buat?
A. Ilustrasi
B. Isyarat
C. Gambar teknik
D. Rencana kerja
E. Diagram

3. Berikut adalah sifat-sifat gambar dan tujuan-tujuan gambar:
� Internasionalisasi gambar
� Mempopulerkan Gambar
� Perumusan Gambar
� Sistematika Gambar
� Penyederhanaan Gambar
� Modernisasi Gambar
Bila seorang perancang membuat gambar menggunakan komputer dan menggambar dengan mementingkan susunan dan konsolidasi sistem standar gambar. Berikut ini manakah yang tepat menggambarkan sifat gambar?
A. Internasionalisasi gambar dan Mempopulerkan gambar
B. Modernisasi gambar dan Sistematika gambar
C. Perumusan Gambar dan Sistematika gambar
D. Penyederhanaan Gambar dan Modernisasi gambar
E. Mempopulerkan gambar dan Perumusan gambar

4. Bila anda seorang pembuat gambar manakah pernyataan di bawah ini yang paling tepat menyatakan fungsi dari gambar teknik untuk anda ?
A. Menerangkan rangkaian yang akan dirakit.
B. Menyuplai komponen yang pernah dibuat.
C. Menyimpan komponen yang pernah diproduksi.
D. Sebagai media penyampai informasi.
E. Menerangkan bentuk fisik komponen

5. Peraturan-peraturan yang ada dalam gambar teknik dimulai dengan persetujuan bersama dan kemudian dibuatkan suatu standar perusahaan. Pernyataan tersebut merupakan sifat gambar teknik, yaitu�.
A. Internasionalisasi gambar
B. Perumusan Gambar
C. Sistematika Gambar
D. Penyederhanaan Gambar
E. Modernisasi Gambar

6. Dalam dunia teknik gambar memiliki beberapa fungsi antara lain:
� Gambar berfungsi sebagai sarana penyampaian informasi.
� Gambar sebagai sarana pengawetan, penyimpanan, dan penggunaan keterangan.
� Gambar sebagai cara-cara pemikiran dalam penyiapan informasi.
Dari penjelasan di atas, apabila anda memiliki suatu komponen teknik dan pada suatu saat komponen tersebut hilang. Manakah fungsi dari gambar teknik yang paling tepat?
A. Gambar berfungsi untuk meneruskan maksud dari perancang ke teknisi.
B. Gambar berfungsi sebagai peningkat daya pikir perancang.
C. Gambar berfungsi sebagai imajinasi perancang untuk proses produksi.
D. Gambar berfungsi untuk menyuplai bagian-bagian produk yang pernah dibuat.
E. Gambar berfungsi sebagai bahasa teknik dalam dunia teknik.

7. Apabila diketahui ukuran pokok dari kertas gambar adalah ukuran A0 dengan panjang 1189 mm dan lebarnya 841 mm, berapa ukuran untuk kertas A3?
A. 594 X 841 mm
B. 420 X 594 mm
C. 297 X 420 mm
D. 210 X 297 mm
E. 148 X 210 mm

8. Dimanakah posisi kepala gambar(etiket) pada kertas gambar?
A. Sudut kiri bawah
B. Sudut kiri atas
C. Sudut kanan bawah
D. Sudut kanan atas
E. Sudut tengah bawah

9. Berapakah ukuran tepi lain (=C) apabila kertas yang dipakai adalah kertas A4 yang berukuran 210 X 297 mm ?
A. 2 mm
B. 5 mm
C. 10 mm
D. 20 mm
E. 25 mm

10. Apakah nama dari suatu bagian susunan pada kertas gambar di bawah ini?
A. Sistem referensi kisi-kisi
B. Batas dan Bingkai
C. Tanda Orientasi 
D. Tanda pemotongan
E. Skala referensi metrik

11. Apa tujuan dibubuhkan tanda orientasi?
A. Memudahkan kedudukan gambar
B. Sebagai tanda melekatkan pita/selotip.
C. Untuk menentukan arah penglihatan gambar
D. Memudahkan pembesaran atau pengecilan gambar
E. Membatasi antara pinggiran kertas dengan ruang menggambar

12. Apakah nama dari suatu bagian susunan pada kertas gambar di bawah ini?

A. Batas dan Bingkai
B. Tanda Tengah Kertas Gambar
C. Skala referensi metrik
D. Tanda Orientasi
E. Tanda pemotongan

13. Apabila anda menyusun kertas gambar dan untuk memudahkan kedudukan gambar, apakah yang anda buat ?
A. Batas dan Bingkai
B. Tanda Tengah Kertas Gambar
C. Skala referensi metrik
D. Sistem referensi kisi-kisi
E. Tanda pemotongan

14. Apakah nama dari suatu bagian susunan pada kertas gambar di bawah ini.
A. Tanda Tengah Kertas Gambar
B. Tanda Orientasi
C. Skala referensi metrik
D. Sistem referensi kisi-kisi
E. Tanda pemotongan

15. ..... adalah pebandingan ukuran linier pada gambar terhadap ukuran linier dari unsur yang sama atau dari benda pengecilan atau perbesaran gambar.
A. Skala gambar
B. Skala penuh
C. Skala bebas
D. Skala pembesaran
E. Skala pengecilan

16. Berikut ini yang paling tepat digunakan bila gambarnya dibuat lebih besar dari benda sebenarnya yaitu
A. Skala gambar
B. Skala penuh
C. Skala bebas
D. Skala pembesaran
E. Skala pengecilan

17. Skala apakah yang tepat anda gunakan apabila anda membuat gambar kerja suatu benda yang memiliki ukuran dimensi 500 X 356 X 210 mm pada kertas A4?
A. Skala gambar
B. Skala penuh
C. Skala bebas
D. Skala pembesaran
E. Skala pengecilan

18. Dalam suatu pengukuran benda berbentuk balok didapatkan ukuran panjang, lebar dan tinggi berturut-turut adalah 45 X 30 X 24 cm. Apabila anda membuat gambar balok tersebut dengan skala 1 : 3, berapakah ukuran panjang, lebar dan tinggi yang anda gambar?
A. 135 X 90 X 72 cm
B. 90 X 60 X 48 cm
C. 22,5 X 15 X 12 cm
D. 15 X 10 X 8 cm
E. 12 X 8 X 6 cm

19. Berdasarkan kekerasannya, pensil dibedakan menjadi 3 kelompok yaitu keras, sedang dan lunak. Di bawah ini manakah yang termasuk dalam kategori lunak?
A. 4H
B. 8H
C. HB
D. B
E. 2B

20. Kegunaan dari mal lengkungan?
A. Untuk membuat garis-garis lengkung yang tidak dapat dibuat menggunakan jangka
B. Untuk menghapus garis yang berdekatan dan melindungi garis yang lain
C. Untuk menggantikan fungsi busur derajat, penggaris T dan segitiga
D. Untuk menghindari adanya bekas-bekas garis
E. Untuk membuat gambar secara cepat

21. Apakah nama dari alat gambar di bawah ini?
A. Mistar Skala
B. Busur Derajat
C. Pelindung Penghapus
D. Papan Gambar
E. Mesin Gambar

22. Apakah yang anda butuhkan untuk membuat gambar secara cepat?
A. Penggaris Segitiga
B. Penggaris T
C. Mal lengkungan
D. Mal bentuk
E. Mistar skala

23. Apabila anda tidak memiliki busur derajat, penggaris T dan segitiga, alat apakah yang tepat digunakan untuk menggantikan alat-alat tersebut?
A. Mistar Skala
B. Busur Derajat
C. Pelindung Penghapus
D. Papan Gambar
E. Mesin Gambar

24. Apa kegunaan dari garis tebal?
A. Untuk membuat garis khayal yang terjadi dari perpotongan yang dibulatkan.
B. Untuk membuat garis potong, yang meng-hilangkan sebagian benda
C. Untuk menunjukkan bagian permukaan yang dapat perlakuan khusus.
D. Untuk membuat garis gambar dan tepi
E. Untuk membuat garis arsir

25. Jenis garis menurut tebalnya ada dua macam, yaitu garis tebal dan garis tipis. Berapakah perbandingan kedua jenis garis tersebut?
A. 1 : 2
B. 1 : 1
C. 1 : 0,7
D. 1 : 0,5
E. 1 : 0,35

26. Bila suatu huruf dibuat dengan ketinggian 14 mm, berapakah jarak minimum antar hurufnya?
A. 0,7 mm
B. 1 mm
C. 2 mm
D. 1,4 mm
E. 2,8 mm

27. Untuk membagi sudut 90� menjadi tiga bagian yang sama besar, diperlukan peralatan�
A. jangka
B. penggaris
C. mistar skala
D. sepasang penggaris segitiga
E. segitiga sama sisi

28. Kertas transparan yang biasa digunakan untuk membuat gambar dengan tinta adalah�
A. HVS
B. folio
C. kalkir
D. bagan
E. kertas minyak

29. Perhatikan posisi kertas landscape seperti pada gambar berikut.  Ukuran batas garis tepi sisi A, B, C, dan D pada kertas A3 adalah ... (dalam mm)
A. 10, 20, 10, dan 20
B. 10, 10, 20, dan 20
C. 10, 10, 10, dan 10
D. 20, 10, 20, dan 10
E. 20, 10, 10, dan 10

30. Perhatikan gambar berikut!
Kolom etiket yang diberi warna adalam kolom
A. Keterangan 
B. Simbol proyeksi
C. No. Gambar
D. Nama instansi
E. Nama gambar

31. Dalam menggambar teknik harus disertakan informasi yang jelas dengan tujuan supaya pembaca mudah untuk memahami isi gambar. Dengan demikian, dalam gambar teknik diperlukan etiket gambar teknik yang memuat identitas sebagai informasi gambar. Berikut adalah beberapa keterangan yang terdapat dalam etiket gambar, kecuali�.
A. Skala
B. Satuan
C. Tanggal
D. nama gambar 
E. ukuran huruf

32. Dengan dibuatnya etiket dalam suatu gambar teknik ditujukan untuk memudahkan pembaca untuk memahami gambar yang telah dibuat. Berikut adalah hal yang perlu diperhatikan dalam membuat etiket gambar teknik adalah�.
A. kemiringan tulisan tidak sama
B. huruf dan angka yang seragam
C. tidak jelas
D. jam pembuatan gambar
E. semua garis menggunakan garis tebal

33. Kolom etiket yang diberi tanda panah memuat informasi�
A. Keterangan
B. Nama gambar
C. Nomor gambar
D. Simbol proyeksi
E. Nama instansi

34. Garis tebal bertitik berikut digunakan untuk menunjukkan ...?
A. Garis potong
B. Bagian permukaan yang dapat perlakuan khusus
C. Garis sumbu
D. Garis benda yang tidak kelihatan
E. Garis batas antara bagian benda yang dipotong

35. Garis tebal bertitik berikut digunakan untuk menunjukkan ...?

A. Bagian permukaan yang dapat perlakuan khusus
B. Garis sumbu
C. Garis benda yang tidak kelihatan
D. Garis batas antara bagian benda yang dipotong 
E. Garis potong


Bagi Bapak/Ibu dan Adik-Adik yang memerlukan Soal dan Kunci Jawaban PTS Gambar Teknik Otomotif Kelas X SMK, silahkan klik tautan berikut :

Demikian informasi tentang Soal & Kunci PTS Gambar Teknik Otomotif Kelas 10 Semester 1 2021 yang bisa Bank Soal berikan. Jangan lupa Follow ya biar selalu dapat notifikasi informasi terbaru dari Bank Soal. Terima kasih.
MasTer
MasTer alone

Posting Komentar untuk "Soal & Kunci PTS Gambar Teknik Otomotif Kelas 10 Semester 1 2021"